Cara Membuat atau Menyusun Daftar Pustaka / Rujukan dengan Menggunakan Mendeley / Zotero

Jasa Sitasi / Rujukan dengan menggunakan Mendeley / Zotero
Desember 4, 2021
Jasa Sitasi Dengan Menggunakan Mendeley
Desember 4, 2021

Mendeley dan Zotero merupakan dua aplikasi yang paling banyak digunakan oleh para akademisi, tidak hanya di Indonesia namun juga di lingkup global. Kedua ikon dari aplikasi ini kerap kita jumpai di jurnal-jurnal di Indonesia, sebagai indikasi bahwa setiap artikel yang dikirimkan ke jurnal tersebut selayaknya (bahkan pada beberapa jurnal menyatakan wajib) untuk membuat kutipan dan daftar pustaka menggunakan RMS (Reference Management Software) ini.

Namun keduanya tetap berbeda, Mendeley adalah sebuah tool aplikasi (software) yang digunakan untuk membantu para penulis (peneliti) mengorganisasikan referensi mereka. Sebagai software manajemen referensi, Zotero sangat membantu penulis dalam mengutip referensi baik dengan body note maupun foot note.

Bagaimana cara membuat atau menyusun Daftar Pustaka / Rujukan dengan Mendeley / Zotero?
Sebelum memulai cara membuat daftar pustaka otomatis menggunakan mendeley, pastikan kamu sudah mempunyai aplikasi Mendeley. Jika belum ikuti langkah berikut:

  1. Silahkan instal aplikasi seperti biasa
  2. Buka aplikasi Mendeley
  3. Lakukan registrasi dengan menggunakan e-mail kamu
  4. Jika sudah selesai, buka aplikasi Mendeley, lalu login munggunakan akun yang baru dibuat tadi
  5. Agar aplikasi Mendeley bisa terhubung ke Ms.Word klik menu Toolsdi aplikasi Mendeley, lalu pilih Install Ms Word Plugin. Sebelum melakukan langkah ini, tutup dulu semua file Ms Wrod yang sedang sedang terbuka agar proses instalasi plugin berjalan lancar.
  6. Jika proses instalasi berhasil maka tampilan Ms Word, pada menubar Reference akan ada logo Mendeley.

Menambahkan File Sumber Referensi ke Dalam Mendeley
Setelah selesai dengan proses penginstallan, selanjutnya kita akan belajar menggunakan Mendeley. Sebelum membuat daftar pustaka otomatis menggunakan mendeley, pastikan kamu sudah memiliki file pdf yang akan dijadikan referensi. Ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Untuk memasukkan pdf sumber referensi ke Mendeley, pilih Add di dalam Mendeley, kamu bisa menambahkan per file ataupun secara grup. Pilih file atau grup file yang kamu jadikan referensi.
  2. Selanjutnya, pilih gaya penulisan daftar pustaka yang kamu perlukan dengan memilih View > Citation Style >pilih gaya penulisan.

Membuat Daftar Pustaka Di Dokumen Word
Setelah melakukan langkah-langkah sebelumnya, sekarang waktunya membuat kutipan dan daftar pustaka sesuai dengan referensi yang sudah di unggah ke dalam Mendeley:

  1. Buka file Word yang akan dibuat sitasinya. Klik menu Referenceslalu pilih Style, sesuaikan dengan style yang telah diatur di Mendeley.
  2. Letakan kursor ke bagian kalimat yang akan beri kutipan/sitasi. Klik Referencespada menubar, lalu klik Insert CitationAkan muncul sebuah jendela, ketik pada kolom pencarian sumber yang akan kamu kutip. Jika kesulitan kamu bisa juga menggunakan cara lain dengan mengklik tombol Go To Mendeley, lalu kamu akan diarahkan ke aplikasi mendeley, klik file sumber kutipan kemudian klik Cite pada toolbar.
  3. Ulangi langkah 1 sampai 3 untuk membuat kutipan baru.
  4. Langkah terkahir adalah mencantumkan sumber rujukan di bagian Daftar Pustaka. Letakkan kursor di bagian Daftar Pustaka, selanjutnya klik Referencespada menubar lalu kik Insert Bibliography. Secara otomatis sumber rujukan akan tertulis di bagian daftar pustaka sesuai gaya penulisan yang sudah dipilih.

Selamat kamu sudah bisa membuat daftar pustaka otomatis menggunakan Mendeley.  Mudah bukan atau masih sulit? Atau kamu tidak ada waktu untuk melakukan itu? Yuk kunjungi  website Terjemah Kejar Deadline, kami siap membantu kamu untuk membuat daftar pustaka otomatis dengan Mendeley / Zotero.
Yuk Hubungi
 Jasa Penerjemah Bahasa Inggris Murah Sekarang!

Telp/WA :

  • 081244884215
  • 081234949734
C A L L